Latest News

Thursday, October 27, 2016

Luar Biasa! Wali Kota Bekasi: Komunikasi dengan Ahok Cepat Sekali Responsnya

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (kiri) dan Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi saat addendum penandatangan kerjasama soal TPST Bantargebang di Balai Kota, Jakarta, Rabu (26/10/2016).


alirantransparan.blogspot.co.id - Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi memuji cepatnya berkomunikasi dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Pengalaman Rahmat didapat saat berkomunikasi dengan Ahok terkait pengelolaan TPST Bantargebang. 

"Saya hubungi WhatsApp beliau (Ahok), dalam waktu singkat, responsnya luar biasa," kata Rahmat di Balai Kota, Jakarta, Rabu (26/10/2016).

Rahmat membandingkan respon komunikasi Ahok dengan beberapa gubernur DKI Jakarta sebelumnya. Rahmat berpengalaman berhubungan dengan Pemprov DKI sejak 1999. Dari pengalamannya dengan Ahok, tiga bulan rapat soal sampah, diputuskan dalam waktu kurang lebih 10 menit.

"Kami mau ngomong soal sampah (dengan gubernur sebelum Ahok), dua tahun itu baru bisa bicara dengan gubernur. Sehingga komunikasi sangat cepat," kata Rahmat. 

Sementara itu, Ahok mengakui komunikasi sekarang jauh lebih cepat. Kecepatan itu didukung oleh adanya aplikasi obrolan di ponsel.

"Saya kira sekarang jauh lebih enak hubungannya. Sama-sama punya WhatsApp," kata Ahok.(kompas.com)

No comments:

Post a Comment