Latest News

Sunday, October 30, 2016

Kaget Bukan Kepalang! Pemuda Depok Ini Gak Sangka Jokowi Datang ke Pernikahannya, Begini Kisahnya


Presiden Jokowi dan istri menghadiri pernikahan warga Depok.


alirantransparan.blogspot.co.id - Sebuah pesta pernikahan sederhana di Kampung Lio, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, mendadak heboh dengan kabar akan kedatangan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, pada Sabtu 29 Oktober 2016. 

Belakangan diketahui, si pemilik hajatan ternyata bukan kalangan pejabat melainkan staf Kepresidenan bagian rumah tangga. Dia adalah Wahyudin, yang kini menggelar pesta pernikahan putra keduanya.


"Jujur saya kaget dan sama sekali enggak menyangka Pak Presiden akan datang ke sini. Saya baru dapat kabarnya dua jam lalu, dari protokoler. Seperti mimpi Presiden mau datang ke sini," kata Wahyudin kepada VIVA.co.id.


Berdasarkan pengamatan VIVA.co.id, sejumlah personel Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) mulai berjaga-jaga di sekitar lokasi hajatan. Aparat Kepolisian Resor Kota Depok juga mulai disibukkan menjelang kehadiran Presiden.

Kepala Negara dijadwalkan menghadiri pesta pernikahan itu pada pukul 15.30 WIB. Hingga berita ini dipublikasikan, sejumlah personel Paspampres, TNI dan Polri masih sibuk melakukan sterilisasi lokasi.

Dan akhirnya, Presiden Joko Widodo ditemani istri Iriana Jokowi dikawal ketat penjagaan Paspampres menghadiri acara pernikahan putra salah satu stafnya di Jalan Baru, Kampung Lio, Pancoran Mas, Kota Depok, Sabtu (29/10) petang



Jokowi datang mengenakan celana panjang serta sepatu kulit hitam lalu memakai kemeja batik motif bulat senada dengan kebaya yang digunakan istri warna coklat tua, menjadi pusat perhatian bagi pengunjung yang hadir di pesta pernikahan putra Wahyudin yaitu Dewi Rizky dan mempelai Franty Aulia.

�Kakak jemput naik mobil saya suruh pulang lebih dulu, saat mendengar Presiden Jokowi akan hadir ke hajatan,�ujar Fitria,34, tamu hajatan di lokasi acara.

Pegawai PHL bagian souvenir di Istana Negara ini mengaku bangga dan senang bisa dari dekat bersalaman dengan Presiden.

�Setiap hari jika ada kegiatan perayaan kemerdekaan sering melihat Bapak Jokowi dari kejauhan, ini di acara kondangan keponakan bisa dari deket bahkan salaman langsung dengan orang nomor 1 di negara Indonesia,�ujarnya.

Setelah Jokowi menyapa tamu undangan, langsung bersalaman dengan calon mempelai dan berfoto bersama dengan keluarga mempelai.

Presiden Jokowidodo bersama istri berfoto bersama cucu Wahyudin (pojok kanan kaos merah) sebelahnya bersama anak Fitria (kaos abu-abu) dengan anak-anak lain usai bersalaman dengan calon mempelai (angga)


�Setelah foto-foto bapak Jokowi bersama ibu duduk sebentar lalu langsung selfian dengan anak saya dan saudara,�ungkapnya seraya menyebutkan �sudah magrib saya pulang dulu� ucap Jokowi. �Jokowi datang sekitar pukul 17:30, kurang lebih hanya 10 menit datang lalu langsung pergi jalan dikawal ketat Paspampres.�


Dwi adalah putra kedua, dari Wahyudin yang merupakan staf Kepresidenan bagian rumah tangga. Diceritakan Dwi, kehadiran Jokowi bermula ketika dua pekan lalu, sebelum hari resepsi pernikahannya, ia menitipkan undangan untuk Jokowi melalui ayahnya. Ia mengaku terkejut karena Jokowi benar-benar menghadiri resepsi pernikahannya.

"Saya enggak menyangka ternyata undangan saya direspons. Bapak saya juga tadi kaget, begitu tahu Pak Jokowi mau datang," katanya saat ditemui di kediamannya.

Kabar kedatangan Jokowi, lanjut Dwi diketahuinya sekitar pukul 12:00 WIB. "Bapak dapat telepon dari protokoler, ya enggak menyangka lah kalau Presiden datang," ujarnya terharu.

Dimata Dwi, meski baru melihat secara langsung, ia yakin Jokowi adalah sosok pemimpin yang begitu bersahaja. "Pak Jokowi tadi cuma bilang, selamat. Ya saya kagum dengan kesederhanaan pak Jokowi yang sangat merakyat."

Di pesta pernikahan itu, Jokowi tampak didampingi Ibu Negara Iriana Widodo, yang tampil cantik dengan mengenakan kebaya berbalut kain batik. Jokowi dan Iriana hanya sebentar berada di resepsi pernikahan tersebut. (viva.co.id & poskotanews.com)





No comments:

Post a Comment